Setiap orang yang hidup di dunia pastinya ingin memiliki kehidupan yang lebih baik lagi. Oleh sebab itu, setiap orang pasti akan melakukan segala hal yang bisa membuatnya semakin baik dan menjadi lebih bahagia dalam kehidupannya.
Salah satu cara mendapatkan menjadi orang yang lebih baik ialah mendapatkan kehidupan yang lebih baik dengan menikah, akan tetapi keputusan untuk menikah merupakan salah satu keputusan yang sulit di ambil karna harus melibatkan banyak hal untuk memutuskan keputusan ini.
Hati dan logika harus di pertimbangkan dalam mengambil keputusan untuk pernikahan, karna tidak ada seorang pun yang ingin melihat pernikahannya hancur dan berakhir dengan sebuah perceraian. Sekedar ingin menikah saja tidak cukup untuk membangun pernikahan yang bahagia.
Beberapa orang menganggap bahwa pernikahan akan membatasi ruang gerak terutama di bidang karir bagi wanita, banyak sekali wanita yang menunda menikah demi mengejar karir karna khawatir setelah menikah nantinya mereka hanya diam saja di rumah.
Ada juga beberapa orang yang khawatir akan biaya baik saat pernikahan ataupun setelah menikah nantinya. Ada juga yang menunda pernikahan karna belum memiliki kesiapan mental dan ilmu. Nah, berikut ini beberapa hal yang bisa memantapkan diri untuk menikah :
- Meluruskan niat untuk menikah adalah modal pertama untuk meyakinkan diri saat ingin menikah. Menikah merupakan salah satu ibadah dan penyempurna agama, niatkan pula menikah karna mengamalkan sunah dari Rosul yang merupakan junjungan bagi setiap umat muslim.
- Dengan menikah pasangan wanita dan pria bisa menjauhkan diri dari segala perbuatan dosa karna hawa nafsu yang merupakan hal normal yang ada pada setiap manusia.
- Banyak sekali orang yang merasa khawatir dengan kondisi keuangan setelah menikah. Tetapi justru menikah akan membuka rezeky baru yang Allah sudah janjikan, jadi jangan khawatir mengenai rejeky setelah menikah asalkan ada kemauan untuk bekerja keras.
Hal yang perlu di ingat bahwa kehidupan setelah menikah tidaklah selalu mulus dan terbebas dari segala masalah. Tetapi dalam pernikahan anggaplah masalah yang datang menghampiri sebagai bumbu dalam pernikahan untuk menjadi pasangan yang lebih baik lagi di masa yang akan datang. Masalah yang datang pada pernikahan pun bisa menjadi perekat hubungan rumah tangga.
Itudia tadi beberapa hal yang bisa memantapkan diri untuk menjalankan ibadah dan penyempurna untuk agama serta menjalankan sunah Rosul. Jadi, jika memang sudah siap secara matang jangan takut untuk melakasanakan pernikahan.